Jogja AirShow 2011 yang diselenggarakan di Pantai Depok, Jumat (16/12/2011) hingga Minggu (18/12/2011) menampilkan semua cabang olahraga dirgantara. Sebab, di Yogyakarta tersedia semua fasilitas olahraga dirgantara.Pantai Depok sengaja dipilih oleh panitia sebagai lokasi sebab di sini tersedia landasan Federasi Aerosport Indonesia (FASI) cabang Yogyakarta. Selain itu juga terdapat bukit Warung Gupit untuk gantole dan paralayang, gumuk pasir untuk training gantole dan paralayang, hotel, tempat makan, hingga landasan aeromodelling.Karena fasilitas yang relatif lengkap, maka event Jogja AirShow 2011 menampilkan seluruh cabang olah raga dirgantara beserta hiburannya, mulai dari terjun payung, microlight, aeromodelling, paramotor, gantolle airtow competition, paralayang airtow, pameran pesawat model, bursa penjualan pesawat model, dragon banner, joyflight, hingga live musik.Jogja AirShow 2011 diikuti 100 atlit dan penghobi olahraga dirgantara. Mereka berasal dari Jabar, DKI, Jatim, Papua, Kalsel, DIY, dan Sumsel.
0 komentar:
Posting Komentar